Sementara bandnya yang pernah meraih dua Grammy Awards tersebut hiatus, sang vokalis tak berhenti berkarya. Nate Ruess baru saja meluncurkan video dari single perdananya sebagai artis solo.
Berjudul `Nothing Without Love`, lagu yang tadinya ditulis Nate untuk digunakan bandnya tersebut rilis perdana di Youtube, Senin (23/2/2015). Seperti judulnya, lagu ini berkisah tentang tak berartinya seseorang tanpa cinta.
"Tak dapat kupercaya, aku mengatakan apa yang kupikirkan," ungkap Nate. "Ini pertama kalinya aku merasa begitu nyaman jadi diri sendiri, dan ini bersama orang yang juga nyaman jadi dirinya sendiri. Alasan aku membuat album solo karena ini adalah pertama kalinya," pungkasnya dalam sebuah pernyataan seperti dilansir Aceshowbiz.
sumber : liputan6.com